Diduga Ibu PRT Bunuh Diri, Polres Luwu Dalami Kejadian di TKP

Kam, 12 Mei 2022 12:17:02pm Dilihat 93 kali author Admin
diduga bunuh diri

Luwu, PilarNews – Personil Polsek Suli Polres Luwu mendatangai Tempat Kejadian Perkara (TKP) Gantung Diri di Dusun Tirowali Desa Cimpu Utara Kecamatan Suli Kabupaten Luwu, pada Kamis 12 Mei 2022. Personil polsek dipimpin Kapolsek Suli AKP Ralim,SH bersama 3 personil dan Tim Inafis Polres Luwu

Diketahui korban bernama Anita (44 thn) Ibu Pengurus Rumah Tangga (PRT) warga Desa Cimpu kecamatan Suli Kabupaten Luwu. Berdasarkan informsi keluarga korban bahwa pada hari rabu tanggal 11 Mei 2022 sekitar pukul 23.00 wita, suami korban bersama dengan korban dan seorang anaknya AL (6 tahun) tidur bersama di dalam kamar tidurnya

Kemudian pada sekitar pukul 23.55 wita, suami korban terbangun dari tidurnya dan kemudian menuju kamar mandi yang berada di ruangan dapur untuk buang air kecil, setelah itu suami korban kembali lagi kedalam kamar tidurnya dan pada saat itu juga korban bangun dan kemudian menuju ke kamar mandi yang berada di ruangan dapur untuk buang air kecil dan kembali lagi kedalam kamar tidurnya untuk istirahat bersama dengan suaminya dan anaknya AL (6)

Pada hari kamis tanggal 12 Mei 2022 sekitar pukul 01.20 wita, suami korban terbangun dari tidurnya dan hendak buang air kecil lagi, pada saat itu sebelum ke kamar mandi suami korban sudah tidak melihat lagi korban berada di atas tempat tidur, suami korban curiga saat menuju kamar mandi suami korban melihat ada kain sarung yang di pakai untuk tidur terikat diatas pentilasi kamar mandi

Kemudian suami korban mencoba membuka pintu kamar mandi tersebut, namun terkunci dari dalam. Sehingga pada saat itu juga suami korban lalu menuju teras rumah miliknya untuk memanggil anaknya AR (19) yang mana sementara sedang bermain Game menggunakan Handphone dan kemudian keduanya lalu masuk ke dapur menuju kamar mandi

Keduanya mencoba membuka pintu kamar mandi tersebut dengan cara mendorong, namun tidak terbuka dan selanjutnya suami korban lalu mengambil sebuah gunting untuk mengunting kain sarung yang terikat di pentilasi pintu kamar mandi tersebut hingga putus dan mendobrak pintu kamar mandi sampai terbuka

Setelah pintu kamar mandi terbuka suami dan anak menemukan korban berada di dalam kamar mandi dengan posisi kain sarung motif batik terlilit di lehernya, selanjutnya suami korban bersama dengan anaknya mengangkat korban keluar dari dalam kamar mandi, kemudian membaringkannya diatas kasur

Lalu membuka Lilitan sarung yang berada di leher korban dan setelah itu suami korban memanggil membangunkan adiknya DA (40 thn) untuk menyampaikan perihal kejadian tersebut dan selanjutnya bersama-sama memeriksa denyut Nadi korban, namun pada saat itu korban sudah dalam keadaan sudah tidak bernyawa lagi.

Kapolsek Suli Polres Luwu AKP Ralim,SH mengatakan bahwa setelah menerima informasi bahwa ada warga gantung diri “Kami bersama personil polsek suli dan Tim Inafis menuju TKP dan Olah TKP, masalah motif kejadian kita sementara dalami dan periksa semua saksi-saksi.” Tutup Ralim (pn/tribrata-pl)

Baja Juga

News Feed

Ukir Prestasi, Tim Pocil Polres Luwu Raih Juara Harapan II Tingkat Polda Sulsel

Kam, 19 Sep 2024 07:14:05pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Polisi Cilik (Pocil) dibawah asuhan Satlantas Polres Luwu, berhasil meraih juara harapan II dalam lomba Pocil yang...

Komitmen Polri Untuk Menjaga Netralitas, Kapolda Sulsel Berikan Sanksi Kepada 2 Perwira Diduga Timses Calon Bupati Bone

Kam, 19 Sep 2024 07:02:02pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Dua oknum polisi di jajaran Polda Sulawesi Selatan, terancam mendapatkan sanksi akibat dugaan pelanggaran netralitas...

Cagub- Cawagub Sulsel Bakal Dikawal 21 Polisi, Ketua KPU dan Bawaslu Masing-masing 6 Personel

Kam, 19 Sep 2024 06:40:53pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, menjamin keamanan setiap calon gubernur dan wakil gubernur...

Tahapan Kampanye Jadi Puncak Kerawanan Pilkada, Polda Sulsel Siagakan 7.656 Polisi

Kam, 19 Sep 2024 06:09:10pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, menyiagakan 7.656 personel dalam mengawal jalannya tahapan kampanye Pilkada...

Tim Resmob Polres Luwu Gercep Ringkus Dua Pelaku Aniaya Dengan Sajam di Desa Tampa

Kam, 19 Sep 2024 05:47:38pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tim Resmob Satreskrim Polres Luwu, gerak cepat (Gercep) dan berhasil mengamankan dua orang pelaku tindak pidana...

Serukan Pilkada Damai, Kapolda Sulsel Bagikan Ratusan Sembako ke Masyarakat Pulau Lae-lae

Kam, 19 Sep 2024 05:37:47pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com -- Kapolda Sulsel, Irjen Pol Andi Rian Djajadi SIK, MH, melakukan kunjungan ke Pulau Lae-lae, Kecamatan Ujung Pandang,...

Bupati Luwu Presentasekan Laporan Kinerja Triwulan II Dihadapan Tim Evaluator Kemendagri

Kam, 19 Sep 2024 04:37:22pm

JAKARTA, Pilarnewsonline.com – Penjabat Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, M.Si menyampaikan laporan kinerja pada Triwulan II (30 Mei - 21 Agustus...

Pihak PT Masmindo Dwi Area (MDA) Klarifikasi Terkait Tuduhan Penyerobotan Lahan Yang Beredar Di Medsos

Kam, 19 Sep 2024 02:43:05pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Sehubungan dengan video dan berita yang beredar mengenai tuduhan bahwa PT.Masmindo Dwi Area (MDA) telah melakukan...

Pilkada Damai, Kapolres Luwu Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Sen, 9 Sep 2024 01:05:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tahapan pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Luwu terus bergulir, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K.,...

Kesiapsiagaan Bencana Di Luwu, MDA Gelar Latihan Bersama Instansi Terkait

Jum, 30 Agu 2024 06:45:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) lakukan giat Latihan Bersama kesiapsiagaan Bencana yang bekerjasama dengan Badan...