IMG-20230903-WA0020

LUWU, Pilarnewsonline.com – Perhelatan Jambore Kader PKK Sulsel yang dirangkaian dengan Expo UMKM Kabupaten Luwu Tahun 2023 berakhir dengan malam hiburan rakyat sebagai acara penutup.

Bupati Luwu, Dr. Drs. H. Basmin Mattayang memberikan apresiasi serta ucapan terima kasih kepada masyarakat Luwu yang mampu bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam mensukseskan Jambore Kader PKK tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Apresiasi ini disampaikannya saat memberikan sambutan disela-sela acara malam hiburan rakyat yang dipusatkan di lapangan sepakbola Andi Djemma, Kelurahan Senga Kecamatan Belopa, Sabtu (2/8/2023) malam

“Belopa pada malam ini menjadi lautan manusia. Luarbiasa. Tentu saya berterima kasih kepada panitia pelaksana serta kolaborasi semua pihak termasuk TNI-Polri dan masyarakat yang turut mensukseskan Jambore PKK dengan aman, tertib dan lancar.,” kata H Basmin Mattayang

Bupati berharap pelaksanaan Jambore PKK dapat memberikan dampak positif bagi seluruh lapisan masyarakat terutama terhadap peningkatan ekonomi pelaku usaha mikro kecil dan menengah atau UMKM

“Yang pasti bahwa selama Jambore ini perputaran ekonomi di Kabupaten Luwu khususnya di Belopa sangat tinggi dan dirasakan oleh masyarakat. Ini perlu kita syukuri,” tuturnya

Basmin menegaskan bahwa kehadiran pemerintah Kabupaten Luwu dalam melaksanakan tanggung jawabnya senantiasa bertujuan mencerdaskan kehidupan bangsa dan mewujudkan kesejahteraan masyarakatnya.

“Insya Allah, meski kepentungan masyarakat tidak terpenuhi semua tetapi kami akan bekerja dengan baik dan ikhkas memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Luwu,” tutupnya

Hal senada diungkapkan pula oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Luwu, Dr. Hj Hayarna Basmin, SH. MSi, yang mengungkapkan kehadiran TP-PKK mulai dari level paling bawah yakni kelompok dasa wisma didesa hingga tingkat Kabupaten Luwu sebagai mitra pemerintah bekerja untuk mewujudkan kesejahteraan keluarga.

“Kegiatan Jambore PKK ini merupakan evaluasi dari implementasi 10 program pokok PKK, beberapa lomba kita juara yang membuktikan bahwa kita memang telah bekerja dan menjalankan program-program yang bertujuan mewujudkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat,” jelasnya.

Menurutnya, ditunjuknya Kabupaten Luwu sebagai tuan rumah penyelenggara Jambore PKK tingkat Provinsi Sulawesi Selatan bukan tanpa alasan tetapi dengan mempertimbangkan kinerja pemerintah daerah serta kolaborasi aktif dari seluruh lapisan masyarakat.

Pada acara malam hiburan rakyat kali ini pemerintah daerah mendatangkan artis Evi Agustina bersama Selfi Yamma dengan membawakan lagu-lagu populer saat ini seperti, Cinta Sejati, Ada Gajah Dibalik Batu, PPKM, Cidda Gerri, Rungkad dan Cikini Ke Gondangdia. (pn/dkm)

Baja Juga

News Feed

Politisi Partai Golkar Ini Nyatakan Sikap Dukung ABM-Rahmat di Pilkada Luwu 2024

Kam, 15 Agu 2024 04:58:40pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Anggota DPRD Luwu dua periode, Ruddin Sibutu yang akrab disapa Tanaka nyatakan sikap mendukung pasangan bakalan calon...

Tabi Pasenggong Nyatakan Sikap Dukung ABM-Rahmat di Pilkada Luwu 2024

Rab, 14 Agu 2024 03:01:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tabi Pasenggong, nyatakan sikap mendukung bakal calon bupati dan wakil bupati Luwu, Arham Basmin Mattayang-Rahmat di...

Komitmen ABM-Rahmat Atasi Pengangguran Dengan Permudah Investasi dan Upgrade Skill Entepeneur Muda Luwu

Sen, 12 Agu 2024 08:21:49pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Mengatasi pengangguran khususnya di Kabupaten Luwu tentu diperlukan pendekatan komprehensif dan melibatkan berbagai...

KUA-PPAS Tahun 2025 Ditetapkan, Pemkab Luwu Targetkan Pendapatan Daerah Sebesar 1,5 Trilyun

Rab, 7 Agu 2024 04:59:56pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Melalui rapat paripurna DPRD Kabupaten Luwu dengan agenda Penetapan Kebijakan Umum Anggaran serta Prioritas dan Plafon...

Semarak Peringatan HUT RI Ke 79 Tahun 2024, Bupati Luwu Buka Kegiatan Lomba Seni Dan Olahraga

Rab, 7 Agu 2024 04:51:12pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 79 tahun 2024, Pemerintah...

Pukul Kentongan Sebagai Tanda Bupati Luwu Buka Pesta Rakyat Suli Barat

Rab, 7 Agu 2024 04:33:28pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Penjabat (Pj) Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, M.Si melakukan pemukulan kentongan sebagai tanda dibukanya Pesta Rakyat...

Sesuai Visi-Misi Program Paslon ABM-Rahmat, Masyarakat Luwu Titip Kelancaran Pupuk dan Jaminan Kesehatan

Rab, 7 Agu 2024 12:03:06am

LUWU, Pilarnewsonline.com - Pupuk subsidi menjadi salah satu persoalan bagi para petani. Khususnya di Kecamatan Larompong dan kecamatan Larompong...

Edar 249 Gram Shabu Dan 584 Butir Obat Tanpa Izin, Seorang Ibu serta Pemuda Diamankan Sat Narkoba Polres Luwu

Sen, 5 Agu 2024 04:11:16pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Polres Luwu gelar press conference terkait pengungkapan tindak pidana narkotika dan tindak pidana kesehatan oleh Satuan...

AKBP Rise Sandiyantanti Berikan Materi Kepada Bintara Dan Tamtama Polda Sulsel 2024

Ming, 4 Agu 2024 01:58:27am

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - AKBP Rise Sandiyantanti, S.H., S.I.K., M.Si. Kasubdit Bhabinkamtibmas Polda Sulsel berikan materi kepada Bintara dan...

Bid Propam Polda Sulsel Gelar Gaktiblin di Polres Luwu

Ming, 4 Agu 2024 01:49:56am

LUWU, Pilarnewsonline.com - Bid Propam dan Bid Dokkes Polda Sulsel sambangi Polres Luwu dalam rangka penegakkan dan Penertiban Disiplin (Gaktiblin)...