Pj. Bupati Luwu Hadiri Upacara Peringatan Otda XXVIII di Surabaya

Sen, 8 Apr 2024 10:45:30pm Dilihat 0 kali author Admin
IMG-20240426-WA0040

LUWU, Pilarnewsonline.com – Penjabat (PJ) Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, M.Si mengikuti Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 bertempat di Kota Surabaya, Jawa Timur, pada Kamis (25/4/2024).

Muh. Saleh hadir bersama Pj. Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin beserta seluruh Gubernur dan Bupati se-Indonesia.

Upacara yang dipimpin secara langsung oleh Menteri Dalam Negeri RI, Muhammad Tito Karnavian mengusung tema “Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Yang Sehat”.

Dalam arahannya, Mendagri mengungkapkan otonomi daerah merupakan hak, wewenang, dan kewajiban daerah otonom untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat.

“Otonomi daerah dirancang untuk mencapai dua tujuan utama termasuk di antaranya tujuan kesejahteraan dan tujuan demokrasi,” ungkap Tito dalam arahannya.

Dari segi tujuan kesejahteraan, desentralisasi diarahkan untuk memberikan pelayanan publik bagi masyarakat secara efektif, efisien dan ekonomis melalui berbagai inovasi kebijakan pemerintahan yang menekankan kepada kekhasan daerah yang bersangkutan serta pemanfaatan potensi sumber daya alam yang bijak dan berkelanjutan.

“Dari segi tujuan demokrasi, kebijakan desentralisasi menjadi instrumen pendidikan politik di tingkat lokal yang mempercepat terwujudnya masyarakat madani,” terang Mendagri.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Luwu, Drs. H. Sulaiman, M.M menjadi inspektur upacara Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 yang berlangsung di Lapangan Upacara Kantor Bupati Luwu. (pn/dkm)

Baja Juga

News Feed

Serah Terima Jabatan Bupati Dan Wakil Bupati Luwu Periode 2025 -2030

Rab, 5 Mar 2025 03:32:32pm

H. Patahuddin, S.Ag : "Visi Misi Pemkab Luwu Sinkron Dengan Asta Cita Presiden Prabowo" LUWU, Pilarnewsonline.com – Pemerintah Kabupaten Luwu...

Pembayaran BHPRD 2024 Untuk Desa SE Kabupaten Luwu, Sementara Diproses

Rab, 5 Mar 2025 03:22:37pm

H.SOFYAN TAMRIN,ST : "Pemdes Lambat Bayar Pajak, Pembayaran BHPRD Tahun Ini Dibayarkan Tahun Depan" LUWU, Pilarnewsonline.com - Bagi Hasil Pajak dan...

Tingkatkan Amaliah Ramadhan 2025, Satlantas Polres Luwu Berbagi Takjil dan Himbau Kamtibmas Lalu Lintas

Rab, 5 Mar 2025 11:28:52am

LUWU, Pilarnewsonline.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Luwu menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada pengguna jalan...

Perkuat Sinergi Membangun Daerah, Bupati dan Wakil Bupati Luwu Sambangi Polres Luwu

Rab, 5 Mar 2025 11:20:15am

LUWU – Kapolres Luwu AKBP Arisandi menerima kunjungan silaturahmi Bupati dan Wakil Bupati Luwu terpilih, H. Patahudding dan Dhevy Bijak, di...

Pemkab Luwu Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Bersama Kemendagri Secara Daring

Rab, 5 Mar 2025 10:32:19am

LUWU, Pilarnewsonline.com - Bertempat diruang kerjanya, Bupati Luwu, H. Patahudding, S.Ag dan Wakil Bupati Luwu, Muh. Dhevhy Bijak Pawindu, SH...

Hari Pertama Berkantor, Bupati Luwu Sidak Sejumlah OPD

Rab, 5 Mar 2025 10:26:08am

LUWU, Pilarnewsonline.com – Hari pertama masuk kantor, Bupati Luwu, H Patahudding, S.Ag didampingi oleh Sekretaris Daerah, Drs. H. Sulaiman, MM...

Satlantas Polres Luwu Gerak Cepat Atur Lalu Lintas dan Bantu Evakuasi Warga di Lokasi Banjir Salu Paremang

Sel, 4 Mar 2025 12:28:55pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Luwu bergerak cepat dalam mengurai kemacetan akibat banjir yang melanda...

Kapolres Luwu Sambut Bupati Dan Wakil Bupati Luwu, Siap Bersinergi Membangun Daerah

Sel, 4 Mar 2025 12:22:07pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Kapolres Luwu AKBP Arisandi, menghadiri acara penjemputan Bupati Luwu terpilih H. Patahudding, S.Ag., dan Wakil Bupati...

Tindak Tegas, Satlantas Polres Luwu Akan Amankan Penggunaan Knalpot Brong Selama Bulan Suci Ramadan

Sel, 4 Mar 2025 12:14:56pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif selama bulan suci Ramadan, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Luwu...

Usai Dilantik Presiden Prabowo, Bupati Dan Wakil Bupati Luwu Disambut Meriah Oleh Masyarakat

Sel, 4 Mar 2025 11:58:34am

H.PATAHUDIN,S.Ag : "Ayo Bersatu Membangun Luwu Lima Tahun Kedepan" LUWU, Pilarnewsonline.com – Bupati Luwu, H. Patahudding, S.Ag dan Wakil Bupati...